KESIAPAN ANAK MASUK SEKOLAH DASAR DITINJAU DARI DUKUNGAN ORANGTUA DAN MOTIVASI BELAJAR

  • Andia Kusuma Damayanti
  • Rachmawati '

Abstract

Berdasarkan hasil wawancara dengan pihak sekolah dan konseling yang dilakukan oleh peneliti dengan orangtua wali murid yang didapatkan data bahwa masih banyak orangtua yang kurang peduli dengan pendidikan anaknya dan tahunya anaknya sekolah tanpa tahu kebutuhan psikologis anak selain itu berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Nur Halimah dan Fajar Kawuryan (Jurnal Psikologi Universitas Muria Kudus, vol.I, no. 1 Desember 2010) yang hasil penelitiannya menunjukkan bahwa kesiapan bersekolah anak perlu melibatkan faktor pendukung yang lain, misalnya dukungan orangtua, tingkat kecerdasan dan motivasi. Oleh karena itu peneliti ingin melakukan penelitian kaitan dengan masalah yang dihadapi dilapangan dan berdasarkan kesimpulan dari penelitian tentang kesiapan anak sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk menguji hipotesa perbedaan antara (1) kesiapan bersekolah anak di TK yang mendapat dukungan dari keluarganya dan yang tidak mendapat dukungan dari keluarganya; (2) kesiapan bersekolah anak yang mempunyai motivasi belajar dan yang tidak mempunyai motivasi belajar. Penelitian ini juga akan menguji apakah ada interaksi antara dukungan orangtua dan dan motivasi belajar anak. Subjek penelitian ini adalah anak dari TK Anak Saleh dan SDIT Robbani di kota Malang. Subjek diambil dengan menggunakan metode purposive random sampling. Kesiapan bersekolah diukur dengan menggunakan metode Nijmeegse Schoolbekwaamheids Test (NST) sedangkan data dukungan orangtua dan motivasi belajar melalui angket. Data penelitian ini dianalisis dengan teknik analisis varians dua jalur. 
Published
2017-03-22
How to Cite
Damayanti, A., & ’, R. (2017). KESIAPAN ANAK MASUK SEKOLAH DASAR DITINJAU DARI DUKUNGAN ORANGTUA DAN MOTIVASI BELAJAR. PSIKOVIDYA, 20(1), 16-25. Retrieved from https://psikovidya.wisnuwardhana.ac.id/index.php/psikovidya/article/view/13
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)